Bismillah. Alhamdulillah wa Syukurillah.
Puji syukur kepada kehadirat Allah SWT yang dengan rahmatNya jua lah kita mampu berpikir, menganalisis, dan mempertimbangkan baik dan buruknya suatu perbuatan.
Tidak lupa juga saya haturkan shalawat dan salam kepada junjungan Nabi besar Muhammad SAW. Pemimpin para Nabi, Pemimpin para Rasul. Suri tauladan terbaik, Manusia terbaik yang pernah hidup di muka bumi. Semoga risalah yang beliau ajarkan kepada para sahabat yang membangkitkan semangat mereka untuk berjihad. Menegakkan agama Allah SWT dari dalam hati setiap insan. Hingga meluas ke permukaan bumi seluruhnya Melekat kedalam hati kita masing-masing dan semoga kita tidak hanya menjadi umat beliau yang malah membuat mundur umat itu sendiri. Namun kita menjadi pemacu seperti yang difirmankan Allah didalam Al-Qur’an. “Kamu sekalian adalah sebaik-baik umat”.
Tulisan ini dibuat tidak lain dan tidak bukan adalah suatu wujud dari keprihatinan saya terhadap apa-apa yang sudah terjadi di zaman ini. Sebelumnya saya ingin menegaskan bahwa tulisan ini berkaitan dengan peristiwa besar yang akan terjadi di negeri ini. Ya, pemilihan presiden.
Kita semua mungkin sudah tahu siapa yang mencalonkan dirinya menjadi presiden maupun wakil presiden. Hingga mereka siap untuk menjadi manusia pengemban amanah yang begitu besar. Amanah yang meliputi 250 juta penduduk indonesia.
Kini kampanye telah dibuka. Masing-masing media pun mengeluarkan berita yang bermacam-macam. Tentu saya tau sendiri kalau media merupakan peranan penting untuk memberitahukan masyarakat apa yang sudah terjadi di negeri ini. Tapi kawan-kawan, tidak hanya itu. Pada kenyataannya media mampu memberikan pengaruh yang sangat besar terhadap masyarakat. Menjadi sumber suatu perubahan. Mereka mampu memoles sosok yang awalnya begitu dibenci menjadi yang begitu dicintai. Begitupun sebaliknya.
Hingga kita pun bingung memilah milih mana berita yang benar dan mana berita yang palsu. Sisi yang kiri mengatakan bahwa calon nomor ini begini-begini dan begini. Sedangkan media yang satunya mengatakan calon nomor ini begitu-begitu dan begitu lantas yang mana yang benar?
Disini saya ingin mengutip sebuah ayat yang semoga bisa menjadi prinsip bagi kita bersama. Karena ini berupa Firman Allah SWT yang penting untuk kita ketahui bersama.
Hai orang-orang yang beriman, jika datang kepadamu orang fasik membawa suatu berita, maka periksalah dengan teliti, agar kamu tidak menimpakan suatu musibah kepada suatu kaum tanpa mengetahui keadaannya yang menyebabkan kamu menyesal atas perbuatanmu itu. (Al Hujurat 6)
Ayat diatas mengajarkan kita untuk menjadi manusia yang kritis atau dalam istilah lain melakukan Tabayun. Ya, kita harus memfilter apa- apa yang menjadi asupan kita. Sebelum mempercayai sebuah berita maka seyogyannya kita harus mengetahu terlebih dahulu. Ini berita benar atau tidak. Jangan-jangan ini berita fitnah yang menjadi .
Sungguh saya juga sangat menyayangkan beberapa media yang kehilangan momentum untuk kecerdasan umat. Namun bergerak berdasarkan kepentingan politik itu sendiri. Mau bagaimana lagi? Bukankah partai politik kita sudah mempunyai media? Lantas media yang mana yang masih memiliki hati nurani. Betul-betul netral. Menyediakan berita-berita yang dibutuhkan masyarakat. Membuat masyarakat indonesia menjadi cerdas dan bermatabat. Demi apa? Demi kemajuan bangsa ini.
Jadi betul-betul saya mengharapkan kepada media untuk kembali berfungsi sebagaimana asalnya. Tidak demi uang, tidak demi popularitas, tidak demi kepentingan sepihak. Namun untuk kepentingan rakyat.
Dan juga kita. Sudah seharusnya kita menjadi penonton yang cerdas. Tidak melulu mengiyakan semua berita yang muncul. Namun bisa menganalisis asal berita. Hingga tau berita ini pantas untuk dijadikan pegangan atau tidak.
Dan pada akhirnya semoga proses pemilihan tahun ini berjalan dengan lancar. Para elit yang dengan topengnya ingin membantu negeri ini bangkit. Namun nyatanya tidak, terkekang terikat kuat oleh para pemegang amanah yang betul-betul amanah.
Saya harap seperti itu.
Wassalam
0 comments
Terimakasih dah dibaca. semoga bermanfaat :)